Menu

Mode Gelap
Polri Gelar Awarding Day “Polri Untuk Masyarakat”, Apresiasi Kreasi Masyarakat dan Personel Berprestasi Polda Jatim Gelar Safari Generasi Emas Anti Narkoba di Bondowoso Polres Probolinggo Kota Gencar Sosialisasi Operasi Patuh Semeru, Strategi Cipta Kondisi Tekan Lakalantas Polres Bangkalan Berhasil Amankan Pelaku Tabrak Lari Pesepeda di Jembatan Suramadu Polri Tegas Tindak Anggota yang Membelot, Aske Mabel Divonis 8 Tahun Penjara Dekat dan Bersahabat, Polisi Blusukan ke Sekolah Edukasi Tertib Lalin dan Berbagi Hadiah untuk Pelajar di Nganjuk

POLRI

Polres Probolinggo Kota Siapkan Personel Amankan Rapat Pleno Penetapan Paslon Walikota Terpilih

badge-check


					Polres Probolinggo Kota Siapkan Personel Amankan Rapat Pleno Penetapan Paslon Walikota Terpilih Perbesar

 

KOTA PROBOLINGGO, TALIGAMANEWS.COM- Rapat Pleno Terbuka Penetapan Pasangan CalonWali Kota dan Wakil Wali Kota Probolinggo terpilih Tahun 2024 – 2029, mendapat pengamanan ekstra dari Polres Probolinggo Kota Polda Jatim.

https://picasion.com/

Rapat Pleno Terbuka tersebut diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Probolinggo di gedung Paseban Sena, Kota Probolinggo, Kamis (06/02/2025).

Personel pengamanan dari Polres Probolinggo Kota Polda Jatim disiagakan guna memastikan jalannya pleno berlangsung aman, tertib, dan kondusif.

Kapolres Probolinggo Kota AKBP Oki Ahadian mengatakan bahwa pihaknya telah menerjunkan kurang lebih 250 personel untuk mengawal jalannya acara, baik di dalam maupun di sekitar lokasi pleno.

“Kami mengerahkan personel untuk memastikan keamanan selama proses penetapan ini berjalan dengan lancar dan Kondusif,” ungkap AKBP Oki, Jumat (7/2/25).

Selain pengamanan di dalam gedung Paseban Sena, personel Polres Probolinggo Kota Polda Jatim juga melaksanakan kegiatan pengamanan di beberapa titik yang dianggap perlu kehadiran petugas.

Polres juga melakukan koordinasi dengan instansi terkait, termasuk TNI dan Stakeholder terkait , guna mengantisipasi potensi gangguan keamanan.

“Pengamanan ini juga dibantu oleh jajaran TNI, Dishub, Satpol PP serta Dinkes Kota Probolinggo,” ujarnya.

AKBP Oki juga mengapresiasi kerjasama seluruh pihak, termasuk TNI, KPU, Bawaslu, dan masyarakat yang turut serta menjaga situasi tetap aman selama pelaksanaan Pilkada 2024.

“Alhamdulillah sampai dengan saat ini proses pelaksanaan rangkaian kegiatan Pilkada Kota Probolinggo berjalan dengan aman dan lancar,” ungkap AKBP Oki.

Ia berharap kondusifitas Kota Probolinggo tetap terjaga sampai nanti proses pelantikan calon Walikota dan wakil Walikota terpilih.(Amet)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Polri Gelar Awarding Day “Polri Untuk Masyarakat”, Apresiasi Kreasi Masyarakat dan Personel Berprestasi

23 Juli 2025 - 07:54 WIB

Polda Jatim Gelar Safari Generasi Emas Anti Narkoba di Bondowoso

23 Juli 2025 - 07:40 WIB

Polres Probolinggo Kota Gencar Sosialisasi Operasi Patuh Semeru, Strategi Cipta Kondisi Tekan Lakalantas

22 Juli 2025 - 16:45 WIB

Polres Bangkalan Berhasil Amankan Pelaku Tabrak Lari Pesepeda di Jembatan Suramadu

22 Juli 2025 - 16:41 WIB

Polri Tegas Tindak Anggota yang Membelot, Aske Mabel Divonis 8 Tahun Penjara

22 Juli 2025 - 16:36 WIB

Trending di POLRI